Jumat

Resep Masakan Sup Daging

Kali ini aku mau bagiin Resep Masakan Sup. Kayaknya, resep masakan yang satu ini cocok banget untuk dijadiin menu berbuka puasa buat teman-teman yang menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan.
Yang pasti sih, ada banyak aneka sup yang bisa dijadiin menu berbuka puasa yahh...
Nah, yang berikut ini adalah Resep Masakan Sup Daging yang adalah menu favorit suamiku.
Apalagi kalo dinikmati saat cuaca dingin seperti saat ini di tempatku....mmmm....lekerrr ;)

Resep Masakan Sup Daging


Bahan :

150 gr daging sapi utuh, cuci bersih, pukul-pukul agar daging empuk
200 gr tulang iga, pilih yang tidak berlemak, cuci bersih
marinade daging dan iga dengan garam dan merica kurang lebih 10-25 menit
  10 cm lengkuas, memarkan, bagi 2 bagian
    3 batang sereh, memarkan
 1/2 buah bawang bombay, cincang kasar
    4 siung bawang putih
    2 buah tomat, potong kotak 2x2 cm
    2 sdm kecap manis
    2 sdm minyak untuk menumis
    2 lt air
Garam dan merica secukupnya
Daun seledri, iris halus untuk taburan
Irisan jeruk nipis, untuk pelengkap sajian

Cara membuat :

- Masak air sampai mendidih, masukkan tulang iga dan daging. Tambahkan sebagian lengkuas dan 1 batang sereh. Rebus daging sampai empuk, angkat, tiriskan dan iris-iris daging dengan ukuran 2x1cm.
- Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai wangi, masukkan lengkuas dan sereh. Aduk sampai wangi. Tambahkan tomat, aduk sebentar. Angkat dan masukkan tumisan bumbu ke dalam rebusan tulang iga.
- Masukkan daging yang sudah di potong-potong.
- Tambahkan kecap manis, garam dan merica secukupnya. Tambahkan kaldu siap pakai, bila anda suka.
- Angkat. Sajikan hangat dengan taburan daun seledri dan irisan jeruk nipis.

Oya,,,bila anda suka, untuk menumis bumbunya, minyaknya bisa diganti dengan mentega, biar lebih mantap :)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar